Pengumuman Hasil Seminar Proposal Gelombang 1 Tahun Akademik 2023/2024

Siliwangi – Rabu, 27 September 2023 STAI Siliwangi Garut menggelar agenda seminar proposal gelombang 1 tahun akademik 2023/2024. Kegiatan ini diikuti sebanyak 9 orang mahasiswa yang terdiri dari 5 Mahasiswa Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) dan 4 Mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI)

Salah satu mahasiswi PIAUD yakni Euis Siti Khodijah berkomentar bahwa kurang lebih 3 bulan ke belakang dia berjibaku mempersiapkan untuk hari ini setelah sebelumnya sempat tertunda karena alasan kesehatan. Bagi Euis  keberhasilan dalam mengikuti seminar ini menjadi modal penting untuk mempersiapkan mental menghadapi sidang munaqosyah mendatang.  “Setalah melewati rangkaian seminar proposal ini, Saya semakin optimis bisa melewati tahapan studi akhir lainya, terutama siap menyelesaikan sampai tahap sidang Munaqosyah.” Harapannya, semoga rekan-rekan seperjuangan yang sedang sibuk menyelesaikan studinya diberikan kemudahan dan kelancaran, sehingga bisa lulus dan wisuda bersama. Tambahnya.”

Kegiatan seminar proposal ini, dilaksanakan dari pukul 09.00 s.d 13.00, yang terdiri dari 3 penguji dari masing-masing dosen prodi. Dengan melalui mekanisme dan alur pendaftaran yang sudah ditetapkan dalam SOP, agenda dimulai dengan rapat persiapan seminar yang terdiri dari para penguji dan peserta sidang, setalah proses rapat dilaksanakan mahasiswa/i mulai mengikuti proses sidang sampai selesai. 
Dan setelah melewati prosedur kegitan, hasil dari seminar proposal diumumkan langsung, Untuk detail hasil seminar dapat dilihat dengan cara klik tombil di bawah: